Pages

6 Cara Bijak Menjadi Masyarakat Digital

Dengan pesatnya perkembangan teknologi saat ini, membuat hampir semua kalangan usia mempunyai akses internet yang sangat luas terhadap informasi dan juga sebagai wadah ekspresi. Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa telah banyak masyarakat Indonesia yang mengemukakan pendapat, mengeluh, mengumpat, memuji, dan berekspresi melalui tulisan, foto bahkan video. Terkadang bagi orang lain, itu mengganggu saat membaca informasi-informasi tersebut.
 
http://tekno130.blogspot.com/2016/03/6-cara-bijak-menjadi-masyarakat-digital.html
Berekspresi di Media Sosial bukanlah hal yang buruk selama masih dilakukan dengan cara yang tepat dan tidak berlebihan. Sebagai masyarakat digital, sudah menjadi kewajiban kita untuk selalu bertanggung jawab di semua rumpun digital.
Berikut langkah-langkah yang harus kita terapkan untuk menjadi masyarakat digital yang bertanggung jawab.

1. Use

Menggunakan teknologi untuk kegiatan sehari-hari seperti mengumpulkan informasi yang bermanfaat, berkomunikasi dengan orang yang tepat atau sekedar menggunakan supaya kita tetap up to date. Gunakan untuk berbagi dan membantu orang lain, Itu lebih bagus lagi.

2. Give

Memberikan penghargaan, apresiasi kepada atau untuk karya orang lain yang kamu gunakan. Bukan untuk semakin menyebarkan kekurangan atau menampilkan kekurangan orang lain.

3. Respect

Menghargai pendapat orang lain baik maupun kritik saran yang membangun untuk diri kita sekalipun dari media sosial.

4. Stand

Menghindari dan melawan cyber bullying. Apa yang dimaksud Cyber Bullying itu ?
Cyber Bullying adalah kejadian manakala seorang anak atau remaja diejek, dihina, diintimidasi, atau dipermalukan oleh anak atau remaja lain melalui media internet, teknologi digital, ataupun telepon seluler.

5. Maintain

Mnjaga privasi dan tidak mudah menyebarkan informasi yang bersifat pribadi, baik itu informasi diri sendiri atau orang lain.

6. Maintain Network

Membangun relasi dan melibatkan diri kepada tokoh atau ahli dalam hal tertentu melalui media sosial. Gunakan media sosial sebagai sarana untuk mendappatkan pengetahuan dari para ahli.

Unknown

Founder - CEO KampusPolines.blogspot.co.id. Mahasiswa Teknik Listrik di Polines. Anak Kampung yang Hijrah Ke Kota demi Masa Depan yang cerah